Kapal Taxi Obama Tenggelam, Saat Berangkat dari Pagerungan Kecil Tujuan Pagerungan Besar

Ghozi Ahmad

Bajauindonesia.com, Sapeken – Kapal Taxi Obama yang berangkat dari pulau Pagerungan Kecil tujuan Pulau Pagerungan Besar, Kecamatan Sapeken, Kabupaten Sumenep(Madura) Jawa Timur. Telah mengalami kecelakaan di selat Pagerungan Kecil dan Pagerungan Besar pada Rabu, 26 Agustus 2020 Sekitar Jam 09.15 Wib.

Perahu yang dinahkodai oleh bapak Acok ini mengangkut 15 penumpang bersama 1 ABK (Anak Buah Kapal) bernama Sofyan.

Data terakhir yang di dapat tercatat 1 orang ditemukan(ibu iyat) dalam kondisi meninggal akibat kecelakaan tersebut.

Jenazah korban tenggelam telah dievakuasi petugas ke rumah yang bersangkutan, dan 2 orang belum ditemukan, yaitu Azmi umur 3 tahun, Anak dari ibu iyat, dan Bustomi umur 45 tahun Asal Kayuaru.

Adapun Ke-13 orang lainnya dinyatakan selamat dan dalam proses perawatan tim medis PUSTU Pagerungan kecil kata salah satu masyarakat desa Pagerungan Kecil di kutip dari surat laporan keterangan kecelakaan desa.

BACA JUGA:  Kapal Suku Bajau Negara Asing Tangkap Ikan di Perairan Indonesia Tidak Ditenggelamkan

Menurut keterangan masyarakat sekitar, kecelakaan terjadi akibat ombak yg datang dari arah yang berlawanan dengan arus yang cukup besar. Akibatnya, mesin sempat mati dan perahu terbalik.

Masyarakat dibuat heboh dengan kejadian tersebut dan beberapa pihak berpesan agar kejadian tersebut di jadikan pelajaran untuk tidak berlayar saat cuaca buruk atau mematuhi peraturan berlayar yang telah ditentukan demi keselamatan bersama.

Berikut Para Penumpangnya :

  1. Acok/Juragan, Laki-laki umur 38 tahun, Asal Pagerungan Besar, Selamat.
  2. Sofyan/Abk, Laki-laki umur 48 tahun, Asal Pagerungan Besar, Selamat.
  3. Erfan/Penumpang, Laki-laki umur 25 tahun, Asal Pagerungan Besar, Selamat.
  4. Mulzam/Penumpang, Laki-laki umur 27 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Selamat.
  5. Iyat/Penumpang, Prempuan, umur 27 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Meninggal.
  6. Ulil/Penumpang, Laki-laki umur 35 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Selamat.
  7. Abu Hurairah/Penumpang, Laki-laki umur 38 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Selamat.
  8. Usman Ali/Penumpang, Laki-laki umur 52 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Selamat.
  9. Samsul Ma’arif/Penumpang, Laki-laki umur 20 tahun, Asal Pagerungan Kecil. Selamat.
  10. Malia/Penumpang, Prempuan, Umur 50 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Selamat.
  11. Misbah/Penumpang, Laki-laki umur 30 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Selamat.
  12. Azmi/Penumpang, Laki-laki umur 3 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Hilang( Saat ini masih dalam pencarian).
  13. Khairul/Penumpang, Laki-laki umur 27 tahun, Asal Pagerungan Kecil, Selamat.
  14. Bustomi/Penumpang, Laki-laki umur 45 tahun, Asal Kayuwaru, Hilang ( Saat ini masih dalam Pencarian).
  15. Rifaldi/Penumpang, Laki-laki umur 18 tahun, Asal Sadulang Besar, Selamat.
BACA JUGA:  Budaya Perkawinan di Pagerungan Kecil Sumenep Madura Jawa Timur

Untuk Info Selengkapnya, Silahkan Tonton Kedua Video tenggelamnya Kapal Taxi Obama yang Terdapat di Bawah⬇️⬇️

Video Detik-detik Saat Tenggelamnya Kapal Taxi Obama
Video korban meninggal yaitu ibu iyat/ Video ini diambil dari Pantai Pagerungan kecil

Pewarta/Editor : Ghozi Ahmad Sumber : Pemdes Pagerungan Kecil

error: Content is protected !!
× Chat Redaksi